Ruh adalah merupkan unsur yang tidak dapat terpisahkan dari tubuh, dan apabila ruh itu terpisah dari tubuh maka dapat dikatakan bahwa jiwa itu telah mati. Diceritakan dalam hadits bahwasanya ketika Allah menghendaki mencabut ruh seorang hamba, maka datanglah malaikat maut dari arah mulutnya, seraya berkata, "Tidak ada jalan bagimu dari arah ini, telah lama lisan ini dipergunakan untuk dzikir kepada Tuhanku".
Maka malaikat maut lalu kembali kepada Allah, seraya berkata begini dan begini (menceritakan apa yang telah dialaminya). Maka Allah SWT berfirman, "Cabutlah nyawanya dari arah yang lain". maka malaikat maut datang dari arah tangannya, lalu keluarlah sedekah, seraya berkata, "Tidak ada jalan bagimu untuk mencabut nyawa, sesungguhnya hamba ini telah menggunakan aku untuk bersedekah banyak dan menggunakan aku untuk mengusap tangannya anak yatim, dan menggunakan aku untuk menulis ilmu pengetahuan, serta memukul lehernya orang kafir (juga menggunakan aku)'.
Kemudian datanglah malaikat maut dari arah kakinya, maka berkatalah kaki itu, "Tidak ada jalan bagimu untuk mencabut nyawa dari arahku, maka sesungguhnya hamba ini mempergunakan aku berjalan untuk berjemaah dan beberapa shalat hari raya dan menghadiri majelis ilmu serta majelis ta'lim. Kemudian malaikat maut datang dari arah telinga, maka bekatalah telinga itu, "Tidak ada jalan bagimu dari arah ini, maka sesungguhnya hamba ini mempergunakan aku untuk mendengarkan Al-Quran dan Adzan serta dzikir". Kemudian datanglah malaikat maut dari arah kedua matanya, maka berkatalah kedua mata itu, "Tidak ada jalan bagimu dari arah kami, sesunguhnya hamba ini mempergunakan kami untuk orang tuanya, serta untuk melihat wajah orang-orang shaleh".
Kemudian malaikat maut menulis nama Allah diatas telapak tangannya, lalu malaikat memperlihatkan nama Allah itu kepada ruh hamba itu, maka ruh itu mengabulkan pada malaikat, yang akhirnya keluarlah ruh hamba itu berkata nama Allah SWT. Dan akhirnya menjadi hilang rasa sakit seorang hamba ketika ruh keluar, maka bagaimana tidak hilang dari seorang hamba adanya siksa yang sangat pedih, ketika ditulis diatas dadanya nama Allah.
Bersambung...........
Baca Juga :
Cara Malaikat Maut Mencabut Nyawa
Penyebab Datangnya Siksa Kubur
0 komentar:
Posting Komentar